May 16, 2011

Blogilicious de Surabaya Bagi-bagi Job Review dan Galaxy Mini

Akhirnya pelakasanaan Blogilicous de Surabaya telah sukses diselenggarakan. Rangkaian Roadblog 2011 rencananya akan dilaksanakan di 7 kota besar yakni Jakarta, Medan, Surabaya, Makassar, Bandung, Jogjakarta, dan Palembang. Peserta yang hadir diperkirakan sekitar 400 peserta yang kebanyakan didominasi blogger pemula dan mahasiswa UPN.

Anas dan Teman-teman menghadiri Blogilicious de Surabaya


Di hari pertama, Blogilicious de Surabaya membahasa tentang Tips Blogging, Etika Ngeblog, Mobile Blogging, Sosial Media, Blogpreneur, dan Blog Monetize. Selain membahas tentang seputar blog, juga dibagikan job review bagi peserta yang dapat menjawab pertanyaan dengan tepat dan benar. Sayangnya, Anas tidak mengikuti acara di hari pertama.

May 7, 2011

Modifikasi Launcher Ubuntu 11.04 (Bagian 1)

Siapa bilang launcher dari Ubuntu 11.04 tidak bisa dimodifikasi? Ternyata launcher tersebut dapat dimodifikasi. Bentuk modifikasi launcher juga bermacam-macam ada yang menambahkan menu ataupun menghilangkan beberapa fitur.

Launcher Ubuntu 11.04



Nah, langsung saja berikut beberapa tutorial memodifikasi launcher Ubuntu 11.04:

May 3, 2011

Unity Bermasalah Saat Menginstall Ubuntu 11.04

Saat ini telah dirilis Ubuntu versi terbaru, yakni Ubuntu 11.04 Natty Narwhal. Tampilan desktop dari Ubuntu 11.04 Natty Narwhal ini menggunakan unity. Tampilan unity ini membuat Ubuntu 11.04 Natty Narwhal semakin ciamik dan elegan.

Teknologi unity telah diterapkan pada Ubuntu 11.04 Natty Narwhal. Beberapa titik yang mengindikasikan teknologi unity ini adalah launcher, dash, dan indikator sistem dan aplikasi. Launcher pada ubuntu versi sebelumnya hanya terdapat pada area desktop, namun pada Ubuntu 11.04 Natty Narwhal ini launcher mengalami perubahan besar.

Launcher pada Ubuntu 11.04 Natty Narwhal terletak pada bagian paling kiri memanjang dari atas ke bawah. Selain itu, juga terdapat dash yang dapat dipanggil sewaktu-waktu dan dapat digunakan untuk melakukan pencarian cepat aplikasi.